Hum,
segala nyanyi berubah jadi kidung
merapal kata menjadi bunyi
meluruh bagai deru
dibawa semilir angin yang berdesir
sampaikanlah kidung ini pada hati yang syak
Kata adalah kata tanpa wujud tanpa rupa
bersemayam di ketiadaan
Robbukum,
jadilah wujud
purna dari ketiadaan
menjelma di hati
menjadi gaung
yang menggemakan segala,
bunyi,
bisik,
rayu dan goda.
dari empat penjuru mata angin
satu berbalik
tiga menyukma dalam sir hati yang syak
Sign up here with your email
ConversionConversion EmoticonEmoticon